; Tales of the Corner - Hong Kong Drama - SayaNaia

Tales of the Corner - Hong Kong Drama

Hai, selamat hari senin untuk teman-teman yang habis menikmati libur long weekend, sejak hari kamis sampai minggu kemarin. Adakah di antara teman-teman yang menghabiskan waktu berlibur bersama keluarga? Atau cukup berkumpul saja di rumah? Hmm saya termasuk kategori kedua alias gak kemana-mana karena anak-anak mendadak (lagi-lagi) mendapat tugas membuat prakarya. Gini deh ya resiko kurikulum merdeka yang gak merdeka-merdeka amat. Hehehhe.



source image: MyDramaList



Oh ya di sela-sela libur kemarin saya menyempatkan waktu me time dengan menonton original series di Viu. Judulnya Tales of the Corner yang berupa drama mini seri dengan durasi sekitar 10 menit saja per episode dan hanya berjumlah 10 episode saja! Lumayan ringan ya. Karena biasanya untuk drama seri Asia identik dengan episode yang super paaaaaanjaaaaang, dan bikin mundur duluan sebelum menonton karena khawatir bosan di tengah episode 😅.

Tales of the Corner ini berkisah tentang seorang wanita bernama Joyce (Renci Yeung) yang betah melajang karena trauma akan kisah cinta sebelumnya. Joyce memiliki sebuah kedai kopi di Jalan Wun Sha di Hong Kong. Ia memiliki pelanggan setia bernama Terry (Angus Yeung) yang usianya jauh lebih muda dari Joyce, namun ia tak pernah bosan mengatakan bahwa ia sangat menyukai Joyce. Joyce tidak pernah meresponnya karena memang ia masih takut untuk jatuh cinta lagi.



source image: Viu



Sampai akhirnya Terry bertemu dengan Sylvia (Kathy Yuen) yang merupakan member dari Coffee & Friends. Member khusus kedai ini bisa mengambil nomor meja secara acak dan bertemu dengan orang asing sebagai teman minum kopi. C&F banyak diminati karena orang-orang bisa mencari teman baru bahkan teman untuk berkencan. Seperti yang Joyce duga, lelaki yang baru beberapa menit memujanya setinggi langit tiba-tiba saja sudah langsung berpindah ke lain hati. 😫

Pelanggan tetap lainnya adalah Molly (Yanny Chan), seorang pramugari cantik yang merupakan sahabat Joyce. Ia sering menyarankan Joyce untuk segera mencari pacar baru, padahal hubungannya dengan kekasihnya saja entah bagaimana 😆. 




source image: Viu



Kemudian datang pemuda bernama Marco (Kenneth Woo), ia mengunjungi kedai Joyce setiap hari dan selalu duduk di meja nomor 5, meja di sudut kedai. Mulanya Joyce tidak paham mengapa begitu banyak wanita yang menyerang Marco, tak jarang ia juga disiram secangkir kopi. Rupanya Marco adalah makelar khusus pasangan yang ingin putus hubungan. Joyce kesal karena Marco menjadikan kedai seolah-olah seperti kantornya sendiri. 

Saat Molly dan Joyce berencana menyingkirkan Marco dari kedai, sesuatu malah terjadi. Marco ternyata tidak seburuk yang mereka pikirkan. Ia bahkan mampu meningkatkan penjualan di kedai pada saat Joyce sakit dan tidak bisa melayani pelanggan yang datang. Saat Marco pergi untuk berlibur tanpa berpamitan pada Joyce, banyak orang yang mencarinya karena mereka ingin memakai jasa Marco. Molly mengatakan bahwa ia jatuh cinta pada Marco, ini membuat Joyce merasa bimbang karena sepertinya benih-benih cinta kepada Marco mulai tumbuh di hatinya.



source image: Viu



Rumit yaaaa, tapi drama pendek Tales of the Corner ini bisa kalian tonton dalam sekali atau dua kali duduk (kuat-kuatan pinggang aja sih) 😁.






Naia Djunaedi
Naia Djunaedi Betawi - Cirebon - China - India - Arab Maklum. Ibu dari 3 anak, ex Radio Script Writer, ex Journalist, Bookworm, Senang menonton drama dan film, Ambivert, Senang menertawakan kehidupan, Terlahir dengan wajah jutek dan aslinya memang galak sih.. Hehehehe. Open Comission for art on Instagram or e-mail

9 comments for "Tales of the Corner - Hong Kong Drama"

  1. Another drama and I didn't watch it again. :) :(

    ReplyDelete
    Replies
    1. ahahaha.. Sorun değil, efendim, çok meşgul olduğunuzu biliyorum :-D

      Delete
  2. Payah juga ya si Terry, baru memuji Joyce, eh ada yang bening kecantol juga.😂

    Unik juga ya dramanya, durasinya cuma 10 menit, itu mah baru ngopi belum abis sudah selesai satu episode.😁

    ReplyDelete
    Replies
    1. kaaannn... wkwkwk vangke emang si Terry. Omelin, mas Agus..

      Delete
  3. Pendek sekali ya Mbak durasi per episodenya.
    Sepertinya cukup menarik juga ceritanya.
    Saya belum pernah nonton drama hongkong, suka juga film-film hongkong yang bintangnya jacky chan atau donie yen...

    Salam,

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya Om, biasanya kalo drama Asia durasi minimal 30 menitan dan episodenya bisa panjaaaang banget. Oh Iya Jacky Chan the legend, keren aktingnya tanpa pemeran pengganti. Andy Lau saya juga suka Om, tapi entah beliau masih berakting apa enggak. Sama Chow Yun Fat, Jet Li juga.. hehheeh

      Delete
  4. Sama lho, aku pun libur kemarin di rumah aja nonton TV sama keluarga, hihi :) Ini cocok nih buatku yang gak betahan, 10 menit 10 episode. Tapi gawat juga kalau ternyata ceritanya nyandu, bisa dihabisin sekaligus :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. heheheh tapi ada 1 episode yang agak2 gimana gitu, aku lupa episode berapa. tapi gak ganggu sih, agak risih aja

      Delete
  5. lama tak layan drama HK
    apa laa joyce ni
    hehehe

    ReplyDelete

Post a Comment